KEPRIMOBILE.COM (KMC), Malang – Pemerintah Kota Batu pada tahun ini akan memberikan bantuan biaya persalinan bagi sekitar 1.300 perempuan di daerah itu yang hamil, termasuk pemberian makanan tambahan selama masa kehamilan.
Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Batu, Jawa Timur Eny Rachyuningsih di Batu, Selasa mengatakan untuk merealisasikan pemberian bantuan biaya persalinan dan makanan tambahan bagi ibu hamil tersebut, Pemkot Batu mengalokasikan dana sekitar Rp4,3 miliar.
“Dana sebesar Rp4,3 miliar itu dibagi untuk dua program pokok, yakni dana bantuan untuk makanan tambahan ibu hamil dialokasikan sebesar Rp1,5 miliar dan bantuan untuk persalinan sebesar Rp2,8 miliar,” urainya.
Ia mengakui nominal alokasi anggaran tersebut disesuaikan dengan tingkat kebutuhan dan risiko, seperti untuk persalinan yang nilai anggarannya lebih besar, karena risiko ibu melahirkan juga cukup besar. Jadi, ibu hamil akan mendapatkan bantuan sampai melahirkan secara normal atau melalui operasi caesar.
“Pemberian bantuan biaya persalinan maupun makanan tambahan selama masa kehamilan ini tidak mengenal usia kehamilan penerima. Kapan pun wanita hamil mendaftar langsung dapat bantuan makanan tambahan berupa susu tersebut,” paparnya.(ANTARANEWS.COM)
Related Posts
Palestina kecam Israel gunakan kelaparan sebagai senjata di Gaza
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
No Responses