KEPRIMOBILE.COM (KMC) , JAKARTA – Beragam saksi akan diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus suap penerbitan paspor Indonesia dengan metode reach out tahun 2016 dan visa dengan metode calling visa tahun 2013 hingga 2016 untuk WNI di Malaysia.
penyidik KPK menjadwalkan pemeriksaan pada satu saksi untuk tersangka Dwi Widodo (DW), Atase Keimigrasian Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di kuala Lumpur, Malaysia.
Atas kasus ini, Dwi Widodo sudah dicegah ke luar negeri, dinonaktifkan dari jabatannya dan ditarik kembali ke tanah air untuk memudahkan penyidikan.
“Hari ini diagendakan periksa Idul Adheman, mantan pembantu atase Imigrasi KBRI Malaysia yang diperiksa sebagai saksi untuk tersangka DW,” ucap Juru Bicara KPK, Febri Diansyah.
Febri melanjutkan sejak 19 Januari 2017 lalu, penyidik KPK sudah memeriksa lebih dari 10 saksi. Bahkan kediaman Dwi Widodo di kawasan Depok, Jawa Barat telah digeledah.(TRIBUNNEWS.COM)
Related Posts
Palestina kecam Israel gunakan kelaparan sebagai senjata di Gaza
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
No Responses