KEPRIMOBILE.COM (KMC) , JAKARTA-Satu hari jelang pencobolosan, Bendahara PBNU Falah Amru mengimbau kepada warga Nahdlatul Ulama (NU) untuk ikut menyukseskan pelaksanaan pilkada serentak yang digelar di beberapa daerah, termasuk di Ibu Kota Jakarta.
Ketenangan, lanjutnya, dan memilih calon pemipin yang sesuai dengan karakter NU. Falah juga yakin, warga Nahdilyin sudah memiliki calon di pilkada DKI. Falah berharap, warga NU memilih calon yang tentunya juga kader NU.
“Kita jangan sampai dipimpin yang tidak mempunyai rekam jejak. Jangan pula kita mempunyai gubernur yang melarang mauludan. Memilih pemimpin yang juga memikirkan umat NU,” kata Falah.
Falah kemudian mengamini pernyataan Juru Bicara KPK, Febri Diansyah yang meminta masyarakat untuk memperhatikan rekam jejak para calon kepala daerah.
“Jakarta itu harus dipimpin oleh orang yang bersih dan terbebas dari dugaan korupsi. Dan warga NU sudah memahami, siapa yang layak dipilih untuk menahkodai ibu kota untuk lima tahun ke depan,” ujar Falah
Sebelumnya Febri mengatakan, jangan sampai masyarakat memilih orang yang salah, yakni memiliki mereka yang memiliki rekam jejak “hitam” terindikasi kasus korupsi.
Menurut Febri memilih calon kepala daerah yang terindikasi korupsi sangat berisiko pada pejabat pemerintahannya bahkan masyarakat luas.
“Tidak bisa terpikirkan efeknya kedepan kalau pihak yang terpilih adalah orang yang terlibat kasus korupsi. Kami imbau untuk perbaikan di daerah, jangan pilih orang yang salah,” kata Febri.(TRIBUNNEWS.COM)
Related Posts
Palestina kecam Israel gunakan kelaparan sebagai senjata di Gaza
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
No Responses