KEPRIMOBILE.COM (KMC) , – Sejumlah suporter PSG menyerang para pemain usai kegagalan tim raksasa Liga Perancis tersebut pada ajang Liga Champions.
Konfrontasi antara pemain dan fans ini terjadi di Bandara Bourget.
PSG baru saja tersingkir secara tragis pada babak 16 besar Liga Champions.
Mereka kalah telak 1-6 ketika menyambangi markas Barcelona, Camp Nou, untuk melakoni pertandingan leg kedua.
Padahal, PSG datang ke kandang The Catalans dengan modal yang sangat meyakinkan yakni kemenangan 4-0 yang diraih di Parc des Princes pada leg pertama.
Hasil akhirnya, PSG harus gigit hari karena kalah agregat 5-6.
Ini yang memicu kemarahan sejumlah fans. Imbasnya, terjadi serangan yang dilakukan di bandara, seperti yang dikonfirmasi pihak PSG.
Mereka menyebutkan bahwa polisi sedang melakukan investigasi akibat insiden tersebut.
“Para pemain berkonfrontasi karena diancam oleh sejumlah orang di Bandara Bourget, meskipun klub dan otoritas memperkuat keamanan. Orang-orang tersebut secara lisan menghina pemain sebelum merusak mobil mereka. Beberapa kendaraan rusak,” demikian pernyataan klub.
“Satu orang diserempet mobil saat berusaha menuju kerumunan, yang secara fisik mengancam para pemain dan keluarganya. Penyelidikan polisi sedang berlangsung untuk memastikan apa yang terjadi.”(TRIBUNPEKANBARU.COM)
Related Posts
Palestina kecam Israel gunakan kelaparan sebagai senjata di Gaza
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
No Responses