Ahok Akhirnya Minta Maaf di Akhir Debat

Ahok Akhirnya Minta Maaf di Akhir Debat

KEPRIMOBILE.COM (KMC) , JAKARTA – Di akhir debat Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan permintaan maaf.

Mewakili pasangannya, Djarot Saiful Hidayat, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyampaikan permintaan maaf pertama kali untuk pasangan yang telah gugur di putaran pertama, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, serta pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

“Pertama saya sampaikan bersama dengan Pak Djarot, kepada Pak Agus dan Ibu Silvi beserta keluarga, dan pasangan nomor tiga Anies-Sandi beserta keluarga,” ucap Ahok di akhir debat.

 

Ahok dengan lantang meminta maaf jika dalam kampanye kemarin ia banyak menyebutkan jawaban mengenai program-program yang telah mereka terapkan di Jakarta selama masa kepemimpinannya.(TRIBUNBATAM.COM)

468x60

No Responses

Leave a Reply