KEPRIMOBILE.COM (KMC) , JAKARTA – Ajang penghargaan akbar bagi insan selebriti populer baru saja digelar tadi malam. Bertajuk Seleb On News Awards 2017, sejumlah penghargaan berhasil digondol pulang oleh para pemenang. Pada kategori Seleb Junior Paling Hits berhasil diraih anak komedian Sule, Rizky Febian.
Itu berarti pelantun tembang hits Kesempurnaan Cinta ini berhasil menggeser jajaran lawannya yang lain termasuk Felicya Angelista.
Meskipun kalah telak, Felicya tetap legowo. Pasalnya, kekasih Immanuel Caesar Hito ini menilai Rizky pantas mendapatkan piala tersebut.
“Sedih sih enggak (dapat piala) karena Rizky itu pantas untuk Seleb Junior Paling Hits,” kata Felicya.
Ia menambahkan seluruh lagu milik Rizky hampir dikenal oleh kalangan masyarakat Tanah Air. Dengan suara syahdu dan wajahnya rupawan juga segudang fans yang dimiliki, Rizky sangat berhak mendapatkan gelar tersebut.
“Karya dia itu dicintai masyarakat engga cuma remaja ibu-ibu bapak-bapak juga. Karena lagu dia easy listening dan liriknya kena banget, enak,” sambungnya.
Kendati demikian, Felicya tetap bersyukur sudah masuk dalam kategori Seleb Junior Paling Hits dan disandingkan dengan beberapa selebriti berbakat yang lainnya.
“Enggak sama sekali enggak sedih. Dengan masuk nominasi aja aku udah bersyukur banget. Soalnya kan nominan lain juga kece-kece,” pungkasnya.(okezone.com)
Related Posts
Palestina kecam Israel gunakan kelaparan sebagai senjata di Gaza
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
No Responses