KEPRIMOBILE.COM (KMC)`, JAKARTA – Ketua DPR RI Setya Novanto saat ini terancam kena cekal untuk bepergian keluar negeri. Pasalnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) meminta Dirjen Imigrasi melakukan pencekalan terkait kasus e-KTP.
Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menjelaskan Novanto punya jadwal kunjungan kerja pada 21 April 2017. Jika cekal masih diberlakukan Novanto tidak bisa menghadiri pertemuan tingkat dunia pimpinan legislatif di Turki.
“Ada pertemuan MICTA di Turki, pertemuan parlemen dari negara-negara Industri. Jadi pertemuan ketua parlemen negara industri, Meksiko, Turki, Australia, Korsel,” ujar Fahri di gedung parlemen RI, Jakarta.
Fahri memaparkan semua kunjungan kerja Novanto tidak bisa diwakili. Karena hal itu sangat merugikan lembaga negara sekelas DPR jika undangan tersebut tidak dihadiri Novanto.
“Ada beberapa kegiatan diplomasi keluar negeri yang dilakukan Ketua DPR, dalam undangannya harus hadir sendiri,” ungkap Fahri.
Fahri menegaskan bukan permasalahan mengganggu kinerja Novanto. Namun ketika terkait pencekalan Fahri menilai KPK sama saja merendahkan lembaga setingkat DPR RI.
“Ketua DPR bukan Setya Novanto, tapi lembaga DPR yang harus dihormati,” papar Fahri.(TRIBUNBATAM.COM)
Related Posts
Alasan Starbucks Disebut Pro-Israel dan Ikut Diboikot
Unilever Pro-Israel, Pepsodent, Sunsilk, Royco, Hingga Bango Kena Boikot
Lagi – Lagi Kebohongan Zionis Israel Terungkap! 28 Helikopter Apache Israel Bunuh Tentara dan Warga Sipilnya
Amerika Kian Dalam Terlibat Pembunuhan Masal (Genosida) oleh israel di Gaza, Palestina
Negara Ini Bela Gaza – Palestine, Sebut Israel Penjahat
No Responses