7 Alasan Kamu Patut Mendengarkan Musik Saat Olahraga

7 Alasan Kamu Patut Mendengarkan Musik Saat Olahraga

KepriMobile.Com – Mendengarkan musik saat nge-gym atau olahraga pasti pernah kamu lakukan, bukan? Penelitian secara konsisten menemukan bahwa mendengarkan musik mengalihkan perhatian atlet dari ‘kesadaran tubuh’ terhadap rasa nyeri atau rasa lelah akibat berolahraga.

Manfaat apa lagi yang bisa kamu dapatkan dari mendengarkan musik selama olahraga?

1. Musik adalah distraktor yang baik
Musik memang berisik tapi berisik yang baik. Gangguan yang ditimbulkan musik dapat bermanfaat bagi kinerja atletik hingga 15%. Sementara semakin cepat musik, justru dampaknya semakin bagus. Lagu-lagu up beat memiliki informasi lebih untuk otak memproses.

2. Meningkatkan kinerja olahragamu
Pesepeda benar-benar bekerja lebih keras ketika mendengarkan musik lebih cepat bila dibandingkan dengan musik dengan tempo lambat. Tapi, terlalu cepat juga tak baik. Lagu antara 120-140 denyut per menit (beats per minute/bpm) memiliki efek maksimum pada senam moderat.

3. Menempatkanmu dalam sebuah ‘zona’
Setiap orang memiliki lagu yang sesuai dengan ‘zona’-nya, dan ini ada alasan ilmiahnya. Kita mengasosiasikan lagu tertentu dengan kenangan, sering berkaitan dengan konteks di mana kita awalnya mendengarkan lagu tersebut. Nah, saat kita mendengarkan lagu itu, emosi kita terbawa, dan bisa meningkatkan kekuatan motivasi lagu. Dengan begitu, bisa memperbaiki kinerja fisik kamu.

4. Irama yang bagus dapat membantumu menjaga keseimbangan
Irama musik olahraga dapat merangsang area motorik otak ketika bergerak, sehingga membantu olahraga berjalan atau angkat berat. Sinyal dari otak ini akan membantu kamu menggunakan energi lebih efisien, karena menjaga kecepatan secara tetap lebih mudah pada tubuhmu daripada fluktuasi sepanjang sesi olahraga yang menimbulkan keringat.

5. Musik dapat memperbaiki mood
Menemukan bahwa orang yang sering mendengarkan musik mengalami perubahan mood atau suasana hati menjadi lebih baik. Peserta penelitian mengatakan bahwa mendengarkan musik memungkinkan mereka untuk berpikir tentang diri mereka sendiri, tentang menjadi yang mereka inginkan, dan memberikan mereka ‘ruang’ untuk menepi. Tentu hal ini baik saat kamu praktikkan kala olahraga. Kamu bisa menikmati olahraga dan musik dan merasakan manfaatnya secara bersamaan.

6. Membuatmu ingin bergerak
Para peneliti menemukan bahwa ketika musik memiliki kualitas yang bagus, otak merasakan kegembiraan dan mendorong kamu untuk bergerak bergoyang selama mendengarkan. Jadi, tidak ada alasan malas gerak olahraga kalau sudah mendengarkan musik yang asyik.

7. Bisa mengatur musik sendiri demi manfaat kesehatan
Jika mendengarkan musik justru teramat mengganggumu dalam berolahraga, kamu bisa mengatur atau membuat musikmu sendiri selama olahraga. Misalnya saja kamu ingin olahraga senam, tapi tak nyaman mendengarkan musik rancaknya, kamu bisa mengganti musiknya, mengatur sendiri kecepatan musiknya, dan sebagainya.

Penelitian memang menunjukkan musik dalam mengalihkan perhatian seseorang dari rasa nyeri akibat kelelahan berolahraga, tapi pemimpin peneliti bersangkutan, Tom Fritz, menyatakan bahwa proses menciptakan dan mengendalikan musik selama olahraga, dapat meningkatkan pengalaman lebih lagi. Dengan cara ini, diharapkan siapa pun kamu yang menjalani olahraga, terlebih olahraga berat, tidak lagi terlalu memusingkan rasa lelah yang dihasilkan. (brilio)

468x60

No Responses

Leave a Reply